Ketela pohon atau yang lebih sering disebut singkong tentunya sudah tidak asing bagi masyarakat desa ataupun kota. Bisa digunakan sebagai bahan dasar banyak olahan makanan. Misalnya saja keripik, tape, getuk dan masi banyak lagi. Bahkan tak sedikit penduduk Indonesia mengkonsumsi singkong sebagai makanan pokok. Tapi banyak anak-anak sekarang yang tak doyan dengan singkong, menurut mereka singkong identik dengan makanan wong ndeso , he..he
Selain itu daun singkong juga bisa diolah menjadi beragam sayur, misalnya saja botok daun singkong, rendang daun singkong, buntil daun singkong, yang pastinya hmm...sedap pastinya.
Nutrisi dalam daun singkong :
- Memiliki kadar protein cukup tinggi, sumber energi yang setara dengan karbohidrat, 4 kalori setiap gram protein.
- Zat aktif yang dikandungnya dapat digunakan untuk bahan obat-obatan, sayang saya belum tahu nama zat aktif yang dikandungnya.
- Sumber Vitamin A, setiap 100 gram, mempunyai kandungan vitamin A mencapai 3.300 RE, kesehatan mata anda akan lebih baik.
- Kandungan serat yang tinggi, dapat membantu buang air besar menjadi lebih teratur dan lancar dan mencegah kanker usus dan penyakit jantung.
- Kandungan vit c per 100 gram daun singkong mencapai 275 mg, anda bisa terbebas dari sariawan dan kekebalan tubuh anda bisa lebih terjaga dengan asupan vitamin C.
Ramuan Obat Tanaman Singkong:
1. Reumatik
Cara 1 : 5 lembar daun ubi kayu, 1/4 sendok kapur sirih. kedua bahan tersebut ditumbuk halus digunakan sebagai bedak/bobok pada bagian yang sakit.
Cara 2 : 1 potong batang ubi kayu direbus dengan 5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 4 gelas, kemudian disaring untuk diambil airnya kemudian diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
2. Demam
Cara 1 : 1 potong batang daun ubi kayu direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih,kemudian disaring untuk diambil airnya kemudian diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
Cara 2 : 3 lembar daun ubi kayu ditumbuk halus dipergunakan sebagai kompres.
3. Sakit Kepala
Cara : 3 lembar daun ubi kayu ditumbuk halus kemudian dipergunakan sebagai kompres.
4. Diare
Cara : 7 lembar daun ubi kayu direbus dengan 4 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas, kemudian disaring untuk diambil airnya kemudian diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
5. Mengusir cacing perut
Cara : kulit batang ubi kayu secukupnya direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas, kemudian disaring untuk diambil airnya dan diminum menjelang tidur malam.
6. Mata sering kabur
Cara : daun ubi kayu secukupnya direbus, diberi bumbu garam dan bawang putih secukupnya, kemudian dimakan bersama nasi setiap hari.
7. Menambah nafsu makan
Cara : daun ubi kayu secukupnya direbus, diberi bumbu garam dan bawang putih secukupnya kemudian dimakan bersama nasi dan sambal tomat.
8. Luka bernanah
Cara : 1 potong buah ubi kayu diparut kemudian dibobokan pada bagian tubuh yang luka
9. Luka baru kena barang panas
Cara : 1 potong buah ubi kayu diparut dan diperas untuk diambil airnya, dan dibiarkan beberapa saat sampai tepungmengendap kemudian tepung dioleskan pada bagian tubuh yang luka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar